Cara Paling Mudah Download Video Youtube ke Galeri



     YouTube adalah sebuah situs web berbagi video yang sangat populer. Banyak orang yang mengakses situs Youtube untuk mendapatkan informasi, tutorial, atau bahkan hanya sekedar mencari hiburan.
     Namun, para pengguna Youtube seringkali dihadapkan pada sebuah permasalahan yaitu tentang bagaimana menyimpan video Youtube ke galeri smartphone. Sebenarnya untuk mengatasi masalah ini Youtube sendiri telah memberikan fitur Simpan Video di aplikasi mereka. Akan tetapi, hal ini masih menjadi kendala karena tidak semua video youtube bisa didownload melalui fitur ini. Selain itu video yang yang di simpan melalui fitur aplikasi Youtube tidak bisa secara leluasa untuk kita share ke teman-teman maupun keluarga.
     Oleh sebab itu, kali ini Krayonsinchan akan memberikan tips and trick buat kalian yang ingin menyimpan video Youtube yang kalian suka ke galeri smartphone kalian.

1. Buka Youtube menggunakan browser (Uc Browser, Chrome, Firefox, atau browser bawaan smartphone)
2. Cari video yang ingin kalian download.
3. Klik kolom Url dibagian atas browser.


4. Hapus semua huruf sebelum tulisan youtube, kemudian tambahkan  "ss" tepat sebelum tulisan youtube (lihat screenshot) kemudian tekan enter.


5. Kalian akan dibawa ke halaman savefrom.net


6. Pilihlah (klik) resolusi video yang kalian inginkan mulai dari 240p-720p,maka akan langsung muncul jendela download.


7. Klik download/ unduh.




0 Response to "Cara Paling Mudah Download Video Youtube ke Galeri"

Post a Comment